Misa Natal Pagi: Buah dari Natal adalah Suka Cita

KOMSOS-GMMK. Hari Natal adalah hari yang sangat dinantikan umat Kristiani di Seluruh dunia. Semangat suka cita selalu menyelimuti suasana Natal setiap tahunnya. Tak terkecuali umat yang ada di Paroki Maria Marganingsih Kalasan. Rabu pagi tanggal 25 Desember 2019, umat berbondong-bondong menuju Gereja Maria Marganingsih Kalasan untuk merayakan misa perayaan Natal.

Pagi itu cuaca sangat cerah. Iringan lagu yang dinyanyikan oleh paduan suara dari lingkungan St. Thomas Juwangen menambah suasana meriah namun juga khidmat. Pukul 08:00 tepat, misa dimulai dengan dipimpin oleh Rm Antonius Dadang Hermawan, Pr.

Dalam kotbahnya, Rm Dadang menegaskan tentang ciri khas natal.

“Salah satu ciri khas dari natal adalah ketika bapak ibu semua bisa merasakan kebahagian dan bukan sebaliknya. Sedangkan ciri kedua adalah ketika kita mengalami perubahan terus-menerus,” ungkap Rm Dadang.

Rm Dadang juga menjelaskan bahwa peristiwa natal merupakan misteri Inkarnasi. Inkarnasi artinya sabda Tuhan sudah menjadi daging dalam rupa Yesus Kristus karena Allah ingin bercakap-cakap dan bersahabat dengan manusia yang pendosa.

Peristiwa natal mengingatkan kita bahwa kita terus-menerus dicintai Tuhan. Kita diberi penyelamat yang sejati yakni Yesus sendiri. Perayaan natal diharapkan dapat menggema dalam kehidupan sehari-hari karena Allah ingin menjadi sahabat bagi semua orang dengan sabda-Nya yang terwujud dalam diri Yesus Kristus. Apakah kita dapat meneladani Allah dengan cara bersahabat atau bercakap-cakap dengan tetangga maupun orang di sekitar kita? Inilah pertanyaan reflektif yang perlu kita cari jawabannya dalam hidup kita.

Di akhir homilinya, Rm Dadang berharap bahwa perayaan natal sungguh bisa menggembirakan kita dan menjadi daya dorong agar kita semua berani bercakap-cakap, berbicara, dan mulai menyapa sesama sebagaimana Allah mau menyapa kita dengan memberikan Yesus, putra tunggalNya.

Ada hal lain yang menarik dari misa Natal pagi di Gereja Maria Marganingsih Kalasan ini dalam perbekatan anak-anak sesudah komuni. Anak-anak berbaris rapi dengan penuh suka cita menuju depan altar untuk meminta berkat dari Romo. Setelah itu, mereka diberi bingkisan natal yang berisi makanan ringan. Tampak sekali anak-anak bergembira mendapatkan hadiah natal ini.

Semoga suka cita natal dirasakan oleh semua orang dari semua lapisan dan golongan. Selamat Natal 2019.

Catatan: Liputan oleh Vina dan Thyana. Foto oleh Monica, Fico, Nanang, Video oleh Pipit & Yusup

yusupriyas

Pengajar Les Bahasa Inggris SD, SMP/SMA, mahasiswa/umum (conversation, TOEFL/IELTS), penulis buku (lebih dari 70 buku pengayakan bahasa Inggris ), profesional editor & translator, Peminat sastra dan fotografi. Bisa dikontak di 08121598358 atau yusup2011@gmail.com.

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *