Menggali Kembali Makna Kebangkitan – Paskah Bersama Lingkungan Santo Yakobus, Kalasan Tengah

Buah-buah semangat Paskah terus digaungkan. Sebagai perayaan puncak dalam Gereja Katolik, semestinya Paskah menjadi momentum dan sumber inspirasi hidup bagi umat. Sabtu, 21 April 2018. Sejak siang yang gerah hingga mendung mulai menggantung, berikut suara guruh, beberapa bapak ibu, remaja dan anak-anak Lingkungan Santo Yakobus Kalasan Tengah sudah mempersiapkan pelaksanaan acara Paskah Bersama. Ungkapan syukur dan kebersamaan ini dlaksanakan di rumah Bapak Darmaji.

Bapak F. Indarna selaku pembawa acara, secara hangat menyapa dan mengajak umat untuk mengikuti perayaan paskah ini dengan gembira. Selanjutnya perayaan Paskah dibuka dengan. Bapak Ant. Margiyo, Ketua Lingkungan Santo Yakobus berkenan menyambut dan menyampaikan pengantar. “Perayaan Paskah ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan, sejak masa Prapaskah – yang diisi dengan pendalamaan iman melalui APP- hingga pelaksanaan tugas di gereja Santo Ignatius Temanggal, dan aksi kunjungan ke umat. Semoga perayaan yang sederhana ini tetap memberikan semangat dalam iman dan kebersaman,” ungkap Bapak Ant. Margiyo dalam sambutannya.Sambutan singkat tersebut ditutup dengan sebaris pantun yang cukup segar dan menyapa.

Dalam acara renungan Paskah, Bapak YB. Adimassana mengajak umat untuk melihat arti kata kebangkitan dan  peristiwa penampakan tokoh Maria serta konsekwensi panggilan kekristenan (memanggul salib). “Sebagai umat Katolik, kita juga memliki kemampuan untuk discresio atau membedakan Roh. Inilah yang membantu kita untuk hidup seturut kehendalk Allah,” jelas Bapak YB. Adimasana.

Paskahan bernuansa sederhana ini menjadi kian meriah ketika para ibu mengajak umat untuk menari dansa Maumere bersama. Umat, balita, remaja, dewasa dan para lanjut usia pun, bergoyang menggerakkan badan. Ceria sekaligus gembrobyos.

Perayaan Paskah menjadi semakin sempurna ketika menikmati sajian soto panas dan khas beraroma. Tak sekadar itu, semua konsumsi, ubi dan kacang rebus, kletikan, dan semua makanan minuman yang disajikan merupakan bagian yang disiapkan dan dibawa oleh setiap keluarga.

Melengkapi kemeriahan perayaan Paskah tahun 2018 di Lingkungan Santo Yakobus Kalteng ini, Ibu Fransiska Supriyanti berkenan membacakan puisi yang menggambarkam relasi penuh kasih antara Yesus dengan diri kita. Pada penghujung acara, panitia menyediakan dan membagikan doorprize yang diundibagikan kepada setiap keluarga.

CB Ismulyadi

Coachwriter, Editor Lepas, Penulis Artikel, Resensi, Jurnal dan Buku, ASN. Bergabung dalam Komunitas Sumber Daya Rasuli #Jogja, ISKA DIY. Saat ini menjadi pendamping penulisan karya ilmiah para guru dan pengawas Pendidikan Agama Katolik Kemenag DIY.

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *