413 St Yusup Tegalbojan : Pertemuan BKSN Kedua

Lukas somodaran - BKSN

Pertemuan BKSN yang Kedua Lingkungan Yusup Tegalbojan diselenggarakan pada hari Kamis tgl 14 September 2023, bertempat di rumah Paulus Sarjono dengan dihadiri kurang lebih 45 umat Lingkungan yang terdiri dari terdiri anak,remaja dan dewasa.

Pertemuan kali ini dipimpin oleh Bapak Prodikon Yosep Sulisprihandoko. Dengan tema “Kasih Allah Menggerakkan Pertobatan”, dan bacaan diambil dari Yunus 4 :1-11.

Kisah yang diangkat dan menjadi bahan renungan adalah tentang Nabi Yunus yang sangat kesal dan marah dengan Tuhan. Kekesalan Yunus di tumpahkan dengan meminta Tuhan untuk mencabut nyawanya.

Lukas somodaran - BKSN

Nabi Yunus yang mestinya menjalankan perintah Tuhan tapi justru menolak dan tidak melaksanakannya. Nabi Yunus tidak ingin pengampunan diberikan kepada kota Niniwe. Tetapi Tuhan adalah Pengasih dan Penyayang kepada semua orang. Allah justru sayang kepada orang-orang yang berdosa.

Nabi Yunus adalah Nabi yang pemarah dan tidak melaksanakan perintah Tuhan. Tapi Tuhan sangat sayang kepadanya. Ia akan bersuka cita karena Tuhan melindungi dirinya. Tapi ketika sesuatu yang berbeda dari keyakinannya .ia menjadi gusar dan marah.

Sikap ini sering kita jumpai dalam hidup sehari hari. Kita mudah iri dan susah mengampuni, saat ini kita yang dipilih dan diutus untuk mewartakan kabar sukacita Tuhan. Semoga dengan adanya sharing ini menambahkan iman kita. Kita bisa hidup berjalan dengan baik sesuai dengan kehendak Allah dan membuang sumber dosa dalam diri kita.

Pertemuan lingkungan

Pertemuan BKSN kedua di Lingkungan Yusup Tegalbojan malam itu ditutup dengan pemberian kenang kenangan untuk saudara yang penerima Sakramen Krisma. Yaitu Ibu Adriana. Mbak Natalia dan mas Dio.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *