012 Sacra Familia Kadirojo II – Serasehan APP Ketiga Lingkungan Sacra Familia Kadirojo II

KOMSOS-GMMK. Sebagaimana kebiasaan yang berlangsung menjelang perayaan Paskah, umat di berbagai lingkungan mengadakan serasehan APP dalam masa prapaskah. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengajak umat mempersiapkan diri secara menyeluruh, baik hati, pikiran, maupun perilaku, yang mengarah pada tindakan pertobatan. Masa prapaskah merupakan waktu yang sangat istimewa bagi umat Katolik, sebagaimana disebutkan dalam Sacrosanctum Concilium atau Konstitusi tentang Liturgi Suci artikel 109 yang mengajak umat untuk mendengarkan sabda Allah dan berdoa secara intensif, sebagai persiapan merayakan misteri Paskah. Maka, tidak heran jika umat Lingkungan Sacra Familia Kadirojo II juga mengadakan serasehan APP sesuai dengan buku panduan yang telah ditetapkan oleh Keuskupan Agung Semarang.

Kegiatan serasehan ini merupakan kelanjutan dari pertemuan sebelumnya, dengan tema umum APP tahun 2024 adalah “Tinggal dalam Kristus, Bertumbuh dalam Iman, dan Berbuah dalam Kesaksian”. Sebagaimana tema pertama yang diangkat adalah “Iman yang Disyukuri dengan Pertobatan”, pertemuan ini diarahkan untuk merenungkan dan mensyukuri rahmat belas kasih Allah yang mendasari pertobatan dan pertumbuhan iman sebagai pengikut Kristus. Sumber inspirasi dari Kitab Suci pada pertemuan ini diambil dari 1 Yohanes 3:1-6, yang menekankan bahwa pertobatan sejati adalah yang terwujud melalui tindakan nyata dalam kehidupan sehari-hari dengan membuka diri terhadap karunia pengampunan Tuhan.

Pada pertemuan kedua yang mengangkat tema “Iman yang Mengakar dan Bertumbuh”, umat diajak untuk menyadari bahwa iman adalah sebuah rahmat sekaligus proses dinamis yang perlu dipelihara agar semakin mengakar dan bertumbuh. Sumber inspirasi dari Kitab Suci pada pertemuan ini diambil dari 2 Petrus 1:3-10, yang menekankan bahwa pertumbuhan rohani bagi setiap pengikut Kristus adalah sangat penting. Tuhan telah menganugerahkan benih iman dalam hati setiap umat beriman, oleh karena itu, setiap umat beriman memiliki tanggung jawab untuk merawat, memupuk, dan memelihara karunia iman tersebut agar sungguh bertumbuh, mengakar, dan kokoh. Dalam perayaan iman ini, umat diundang untuk membuka hati terhadap sapaan kasih Tuhan dan merayakan iman sebagai ungkapan kerinduan hati untuk berjumpa dengan Tuhan yang mengasihi. Melalui perayaan iman, umat juga diutus untuk mewartakan iman yang mereka rayakan dengan hidup yang lebih berdaya, yang dilandasi oleh keutamaan hidup seperti kearifan, kerendahan hati, kesabaran, kejujuran, kemurahan hati, ketulusan, kesetiaan, dan kepedulian.

Pertemuan serasehan APP ketiga diadakan pada hari Kamis, 29 Februari 2024 pukul 19.00 WIB bertempat di ruang doa Griya LPP Kadirojo II. Dengan jumlah 15 orang dewasa yang hadir, pemandu serasehan kali ini adalah Ibu Asteria Maria, seorang pensiunan guru yang memiliki banyak pengalaman di bidang pelayanan saat masih berdomisili dan bekerja sebagai umat di Paroki Bontang, Kalimantan Timur. Meskipun sudah pensiun, Ibu Asteria tetap aktif dalam kegiatan di lingkungan Sacra Familia Kadirojo II dan Persekutuan Doa Kerahiman Illahi. Semoga peran beliau ini semakin menginspirasi umat, khususnya di lingkungan Sacra Familia Kadirojo II, untuk terlibat aktif dalam kehidupan berjemaat dan pelayanan gereja.

Fransiska Fioreti Puspita

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *